Solo Galakkan Makanan Sehat Siswa

November 25, 2020
Rabu, 25 November 2020


 Solo Galakkan Makanan Sehat Siswa, belum lama lomba itu digelar untuk sekolah dasar hingga menengah pertama. Foto : Ist.
---------------------------------------------------------------
GUGAT86.com. SURAKARTA – Jajanan atau makanan sehat sangat jarang dikonsumsi siswa jika di sekolah di Kota Surakarta. Sebagian besar berupa makanan cepat saji dengan kandungan penyedap rasa tidak sehat, kandungan karbohidrat tinggi dengan minuman berkadar gula tinggi. Pemerintah Kota Surakarta bekerjasama dengan Gita Pertiwi ( organisasi pendorong penggunaan bahan alami ) menggalakkan konsumsi makanan sehat bagi siswa.

Mereka para pemenang lomba Blog Jajanan Sehat baik tingkat SD maupun SMP. Foto : Ist.
---------------------------------------------------------------
Walikota Surakarta FX Hadi Rudyatmo dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Asisten Administrasi Umum, Drs. Rahmat Sutomo, M.Pd, Selasa (23/11/2020), pada penyerahan hadiah Lomba Vlog Jajanan Sehat Tingkat SD dan SMP Se Surakarta di Ruang Manganti Praja Balai Kota Surakarta, menilai jajanan untuk siswa sekolah cenderung instan dengan bumbu menngugah selera namun berpotensi menimbulkan penyakit degeneratif dan obesitas pada anak. Perlunya kampanye sebagai pendorong menyajikan jajanan sehat di seluruh sekolah di Surakarta.

“Kami berharap gerakan jajanan sehat untuk siswa perlu didorong terus supaya membuka mata guru, orang tua dan siswa bisa memilih mengkonsumsi makanan sehat khususnya saat belajar di sekolah,” kata Rahmad.

Untuk menggerakkan kampanye makanan sehat, Pemerintah Kota Surakarta dengan Gita Gita Pertiwi, Rikolto dan YLKI, meggelar Lomba Vlog Makanan Sehat.

MakanKu Makanan Sehat Siap Saji Masa Kini Solusi di saat Pandemi Covid-19. Persembahan Makanku. Instagram makankureadymeal dan YouTube MakanKu ReadyMeal.
---------------------------------------------------------------
Eka Sasanti dari Yayasan Gita Pertiwi, menjelaskan, Lomba Vlog jajanan sehat kategori SD kelas 4,5 dan 6 serta SMP kelas 7 hingga 9. Lomba bekerjasama dengan Pemkot Surakarta melalui Dinas pendidikan, Bagian Kesra, Dinas Kominfo, Dinas Pertanian, Solo Pos FM, Pertiwi Hijau.

“Kita ingin sejauh mana para siswa mengenal jajanan sehat sehingga bisa menjaga diri. Kita sebenarnya ingin anak – anak memahami makanan yang sehat atau tidak di sekolah," ucapnya.

Lomba sebagai salah satu sosialisasi makanan jajanan sehat di kalangan anak – anak. Ini sebagai salah satu upaya untuk berkomitmen dalam praktek baik sebagi kota yang menerapkan makanan yang sehat. 
Patuhilah apa yang menjadikan himbauan pemerintah akan Protokoler Kesehatan Covid-19. MakanKu 0811 6053 553.
---------------------------------------------------------------
Ketua Tim Juri, Dwi Ariyatno yang juga Sekretaris Dinas pendidikan, mengatakan kandungan penilaian berupa 20 % nilai motivasi, 30 % konsep, tampilan 30 % dan penyampaian 20 %. Ada 11 nominasi.

“Lomba ini diadakan karena dalam Pandemi Covid 19 anak – anak menjadi salah satu yang terdampak khususnya terkait dengan ketahanan tubuh anak berhubungan dengan asupan gizi. Pada waktu anak sekolah asupan pangan lebih banyak dipenuhi dari sekolah. Tapi begitu Covid 19 merebak, anak – anak belajar dengan sistem Pembelajaran Jarak Jauh,” bebernya.

Lomba tersebut dijadikan tolok ukur sejauh mana jajanan sehat untuk anak. Lomba vlog sudah dilakukan sejak Oktober 2020 ditutup 7 Nopember 2020. Sebanyak 51 hasil karya vlog melalui penjurian yang diketuai Sekretaris Dinas Pendidikan Dwi Ariyatno. 

“Kita akan menerapkan proses pembelajaran berdasarkan informasi dari perubahan SKB 4 menteri ( panduan penyelengaraan pembelajaran tahun ajaran 2020 / 2021 pada mas pandemi ),  Januari akan dilaksanakan, tentukan kita akan menjakankan kantin sekolah yang baru yang bisa memberikan jaminan proses. 
Kantin sehat sesuai standar protokol kesehatan sebagai jaminan dalam pembelajaran siswa," katanya.

MakanKu segera launching puluhan varian menu selain rasa Gudeg, Rendang Daging, Balado Ayam, Gulai Ikan dan Ayam Asam Manis.
---------------------------------------------------------------
Sementara, Sudaryatmo dari YLKI Pusat mengungkapkan, Kota Surakarta menjadi kota kedua yang menandatangani Pakta Milan ( 14 September 2020 ). Pakta Milan merupakan kesepakatan yang bertujuan mewujudkan sistem pangan perkotaan yang sehat. Kota Surakarta bukan merupakan kota produsen pangan melainkan konsumen sehingga perlu beberapa hal untuk mewujudkan keberlanjutan pemenuhan pangan di Kota Surakarta.

"Selain Kota Surakarta Ada tiga kota yang mewujudkan Jaringan Kota Cerdas Pangan meliputi Surakarta, Bandung dan Depok. Semua kegiatan Kota Cerdas pangan didukung riset yang capable didukung oleh YLKI ( Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia ). 
yang tergabung dalam Milan Urban Food Policy Pact ( 210 kota ), aliansi global yang peduli pada sistem pangan perkotaan yang berkelanjutan. Bergabungnya Surakarta dalam aliansi global ini harus dimanfaatkan untuk mencari informasi dan praktek makanan sehat," jelasnya.

Diketahui, Lomba Vlog Makanan Sehat baru pertama kali digelar di Kota Surakarta. Pemenang Lomba Vlog tingkat SD diraih SD Marsdirini sementara Tingkat SMP disabet SMPN 1 Surakarta. # D3DJ4R/Yani G1.
                ------081325995968--------

::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::


MakanKu ini bisa dibeli di Jalan Slamet Riyadi No 300 Utara Taman Sriwedari Solo.

:::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::::;:


Thanks for reading Solo Galakkan Makanan Sehat Siswa | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS