SMA N 3 Solo Deklarasikan Sekolah Ramah Anak

Maret 19, 2021
Jumat, 19 Maret 2021


GUGAT news.com. SURAKARTA. -- Dihadiri sejumlah komponen warga mulai unsur guru, pimpinan sekolah, karyawan, komite sekolah, orangtua, dan Pengawas Sekolah, Cabang Dinas Wilayah VII dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, SMA Negeri 3 Surakarta mendeklarasikan diri sebagai Sekolah Ramah Anak (SRA), Jumat (19/3/2021). 


"Deklarasi Sekolah Ramah Anak merupakan tekat atau komitmen seluruh warga SMA Negeri 3 Surakarta untuk mewujudkan secara sadar sekolah dalam upaya menjamin dan memenuhi hak-hak anak dalam setiap aspek kehidupan secara terencana dan bertanggung jawab di sekolah," kata Kepala SMA N 3, Agung Wijayanto, S.Pd, M.Pd, saat memberi sambutan acara yang digelar di Aula SMA Negeri 3 Surakarta, Kerkop. 


Tampak hadir dalam kegiatan itu antara lain Anggota Komite SMA N 3 Surakarta, Dr. Muhammad Masykuri, Kepala Cabang Dinas Wilayah VII Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Edi Purwanto, S.E, M.M, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Dra. Islamtini. 


Drs H Puspo Wardoyo. Pemilik 290 Gerai Ayam Bakar Wongsolo Grup.

Lebih lanjut Agung menegaskan, sekolah bukan merupakan dunia yang terpisah dari realitas keseharian anak dalam keluarga karena pencapaian cita-cita seorang anak tidak dapat terpisahkan dari realitas keseharian. "Adanya keterbatasan jam pelajaran dan kurikulum yang mengikat bukan  menjadi kendala untuk memaknai lebih dalam interaksi antara pendidik dengan anak," tambah Agung. 


Sekolah yang ramah anak, lanjut dia, merupakan institusi yang mengenal dan menghargai hak anak untuk memperoleh pendidikan, kesehatan, kesempatan bermain dan bersenang. "Sekolah juga melindungi dari kekerasan dan pelecehan, dapat mengungkapkan pandangan secara bebas, dan berperan serta dalam mengambil keputusan sesuai dengan kapasitas mereka." 


Marsdya (Pur TNI AL). Darojatim.

Sebelum mengakhiri acara tersebut, seluruh hadirin membacakan teks deklarasi Sekolah Ramah Anak bersama-sama. Teks deklarasi itu adalah; Seluruh komponen warga sekolah siap meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan yang Maha Esa menurut dasar kemanusiaan yang adil dan beradab; Mewujudkan sekolah sebagai komunitas pembelajaran dan tempat pendidikan yang aman, ramah,  bersih, sehat, hijau, rindang, dan nyaman bagi tumbuh kembang peserta didik. 


Disebutkan pula siap memberikan kesetaraan hak pendidikan tanpa diskriminasi; Menghargai hak-hak anak, menjadi motivator dan fasilitator serta menjadi sahabat bagi peserta didik; Menciptakan Lingkungan sekolah yang bebas vandalisme, kekerasan fisik , non fisik dan bentuk kekerasan lainnya dan; Menciptakan lingkungan  sekolah sebagai tempat mengembangkan berbagai kemampuan bakat minat anak dan kepribadian yang berkarakter; serta Menciptakan lingkungan sekolah bebas  asap rokok, minuman keras  dan NAPZA.#D3DJ4R)Yani G1.


              

              °°°°° 081325995968 °°°°°°



Thanks for reading SMA N 3 Solo Deklarasikan Sekolah Ramah Anak | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS