BBWSBS Mana Janjimu...?

Juli 03, 2023
Senin, 03 Juli 2023


 Kontras memang. Barat Jembatan Tugu Keris Megah, bangunan di Timurnya kumuh. Foto: Yani

GUGAT news.com SOLO

Kepada wartawan yang menjumpainya di rumahnya yang persis berdiri di atas bantaran Sungai atau Kali Pepe yang kini dikenal sebagai Kali Anyar, tepatnya di Kampung Cinderejo Lor Gilingan RT 01 RW 05 Banjarsari Solo, Daryanto selaku ketua RT mengungkapkan jika sudah lebih dari 4 tahun janji Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS) belum ditepati. Membangun talud plengsengan.

Daryanto Ketua RT 01 RW 05 Cinderejo Lor Gilingan Banjarsari Solo 

"Dulu sebelum Pandemi Covid 19, dari pihak BBWSBS sudah datang dan langsung bertemu dengan warga sekaligus memasang tanda batu semen layaknya pembatas tanah atau IK di sebelah timur Masjid Kalimadada yang juga berdiri di atas bantaran dan diresmikan oleh Pak Jokowi yang saat itu masih menjabat sebagai walikota Solo tahun 2006. Hingga kini, talud plengsengan itu belum dibangun," terang Daryanto.

Jalan masuk menuju bantaran sungai di Cinderejo Lor Gilingan RT 01 RW 05 Banjarsari 

Ditambahkan Daryanto, janji dan apa yang menjadikan rencana BBWSBS akan dibuat talud plengsengan dari sebelah timur jembatan Tugu Keris sampai ke Taman Satwa Taru Jurug atau Sungai Bengawan Solo. Selain plengsengan, juga akan dibangun pertamanan hijau di sepanjang bantaran Cinderejo Lor, Banjarsari sampai Taman Jurug, Jebres.

Pada prinsipnya, masih menurut pemaparan Daryanto, semua warganya mengaku senang dan bisa menerima apa yang akan menjadikan keputusan BBWSBS untuk membuat plengsengan. Pasalnya, begitu ada pemberitahuan dari BBWSBS untuk pembuatan talud plengsengan warga pun sudah mulai berbenah diri, bersiap siap untuk digusur sebagian bangunan rumahnya.

"Sekarang ini, bangunan milik warga yang ada di atas bantaran sungai bahkan di atas bibir sungai, sudah dialihkan fungsinya. Artinya, yang dulu merupakan bagian dari tempat tinggal, sekarang ini sudah mulai dirubah fungsinya semuanya. Dipergunakan untuk dapur sekaligus toilet. Sehingga selain sudah tidak membahayakan lagi, sudah siap sewaktu-waktu diperlukan BBWSBS," tutur Daryanto.

Sekali lagi, harap Daryanto, warganya berharap sekali akan konsekuensinya dari BBWSBS untuk segera memenuhi janjinya untuk membuat talud plengsengan. Setidaknya, dengan bangunan itu bisa menjadikan perkpungan yang semula kumuh menjadi bersih, indah dan menarik. 

"Syukur bisa menjadikan destinasi wisata air tersendiri seperti Taman Bendungan Tirtonadi yang ada di sebelah barat dari jembatan Patung Keris. Setidaknya bisa diperuntukkan wisata kano perahu sesuainya dari wisata religi Masjid Sayed yang tengah viral dan ramai pengunjung dari berbagai daerah di Indonesia," harap Daryanto serius. #Yani

       Destinasi wisata Keraton Surakarta 







Thanks for reading BBWSBS Mana Janjimu...? | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS