Cara Mudah dan Cepat Membaca Al Qur'an

Februari 27, 2020
Kamis, 27 Februari 2020
Cukup hanya  dimulai dari berpegangan 7 huruf Hijaiyah, berikutnya bisa dipastikan lagi mampu membaca dan menulis huruf Al Qur'an. foto : F4Q1 H
----------------------------------------------------POJOKSOLO86.com. Surakarta. Belajar Al Qur'an adalah merupakan kewajiban bagi setiap muslim. Selain sebagai kitab suci yang diturunkan Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW, juga merupakan pedoman sekaligus petunjuk bagi  seluruh manusia selama hayatnya.
     Hanya saja, cukup disayangkan bilamana hingga saat ini masih banyak umat Islam yang tidak faham akan isi Al-Qur'an. Bisa jadi, hal itu tidak terlepas dari ketidakbisaannya dalam membaca Al Quran. Padahal, Berbagai metode pembelajaran baca tulis Al-Qur'an banyak digelar. Namun, ternyata tidak semua metode efektif dalam belajar Al Qur'an, khususnya bagi mereka yang masih buta dengan baca tulis Al-Qur'an.
     Boleh jadi, salah satu terobosan baru metode belajar Membaca Al Qur'an yang ditemukan oleh Muhammad Juwari ini merupakan jawaban cara cepat dan mudah membaca Al Qur'an. "Adalah metode Targhib," papar Abdullah Faqih, salah satu dari tim metode Targhib.
     Ditambahkan Abdullah Faqih, metode Targhib ini mengajak mereka yang belum bisa baca tulis Al Qur'an sama sekali. Dengan metode pendekatan bahasa yang diselaraskan dengan huruf huruf Hijaiyah. Dalam buku panduan ini, peserta cukup menghafal tujuh kata, yang merupakan rangkaian huruf huruf Hijaiyah.
     Selesai dari itu semua, barulah dilanjutkan dengan perkenalan 29 huruf Hijaiyah sekaligus dengan perubahan harakatnya. Dengan metode yang terus disempurnakan ini, cukup dibutuhkan 5 x pertemuan saja. " Insyaallah, langsung bisa baca Alquran," jelas Abdullah Faqih.
     Dengan metode ini, masih menurut penuturan Faqih, panggilan akrab Abdullah Faqih, seijin Allah SWT, mereka yang semula tidak mengenal huruf Al-Qur'an pun bisa malahan jadi bisa membaca Al Qur'an. Hal ini disebabkan tidaklah rumit, bahkan dengan 7 kata kunci metode Targhib bisa dinyanyikan sehingga mempermudah untuk dihafal.
     Tentunya sangat cocok  untuk semua kalangan pemula, anak anak, remaja, dewasa hingga usia lanjut, selama memiliki kesungguhan dan keseriusan serta kemauan kuat untuk bisa membaca Al Qur'an. " Dengan metode Targhib ini, bisa mudah dan cepat membaca Alquran," terang Faqih, serius.
      Bagi yang belum bisa membaca Alqur'an, saat ini sudah saatnya untuk memulai belajar. "Silakan bagi yang serius ingin belajar Alquran, bisa menghubungi saya di 0815 4855 4477, Abdullah Faqih. Dan gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun. Alhamdulillah...ini bagian dari dakwah," pungkas Faqih. # Yan 1.
             -----------868686--------
 
 

Thanks for reading Cara Mudah dan Cepat Membaca Al Qur'an | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS