Peduli Pendidikan Anak Perbatasan, Satgas Yonif Raider 100/ PS Gelar Bimbel Di Pos

November 16, 2020
Senin, 16 November 2020

Tentara ini tengah memberikan bimbingan pelajaran umum bersama anak-anak perbatasan di Pos. F6 : Ist.
---------------------------------------------------------------GUGAT86.com. PAPUA NUGINI. Keerom-Personel Pos Arso 13 Satgas Pamtas Republik Indonesia (RI)-Papua Nugini (PNG) Yonif Raider 100/PS memberikan Bimbingan Belajar (Bimbel) kepada anak-anak Sekolah SD Negeri Arso 13 di Kampung Naramben, Distrik Skanto, Kabupaten Keerom, Papua Minggu (15/11/2020).

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mendorong peningkatan prestasi belajar siswa di sekolah.
Patuhi apa yang menjadikan himbauan pemerintah akan Protokoler Kesehatan Covid-19. Persembahan Makanku. www.makanku.co.id. 0811 6053 553
---------------------------------------------------------------
Komandan Pos (Danpos) Arso 13 Letda Inf Tri Yanto mengatakan pemberian bimbel tambahan merupakan bentuk kepedulian Satgas guna meningkatkan prestasi siswa di sekolah. “Kami ingin membantu mencerdaskan mereka melalui bimbel ini. Mereka semua para generasi bangsa di masa mendatang,” katanya.

Dalam kegiatan tersebut, personel Pos Arso 13 yakni Praka Vidiantoro menjadi tenaga pengajar, mereka memberikan pelajaran berhitung, menulis, membaca dan dibimbing mengerjakan PR sekolahnya bersama-sama.
“Kami bimbing mereka dengan penuh kasih sayang dan suasana santai, namun mereka tetap dapat mencerna dan menerima pelajaran yang diberikan dengan baik,” kata salah satu pembimbing, Prada Irfan Setiawan.
MakanKu Makanan Sehat Siap Saji Masa Kini Solusi di saat Pandemi Covid-19. Instagram makankureadymeal. YouTube Makanku ReadyMeal.
---------------------------------------------------------------
Di tempat terpisah, Dansatgas Pamtas Yonif Raider 100/PS Mayor Inf M. Zia Ulhaq sangat mendukung kegiatan positif yang dilakukan oleh personel Pos Arso 13, tidak hanya memberikan pengajaran layaknya di kelas seperti biasa, namun kreatifitas anggota Satgas memadukan pelajaran sambil bermain, dengan memberikan kuis-kuis atau pertanyaan serta memberikan hadiah, yang membuat mereka tidak mudah bosan untuk belajar tetapi membuat mereka larut dalam kegembiraan sambil belajar. ” tutur Dansatgas. "Mudah-mudahan melalui kegiatan bimbel ini dapat bermanfaat dan mendukung meningkatkan prestasi," ucapnya. # Kla6/ Yani G1.
                 --------081325995968--------



Thanks for reading Peduli Pendidikan Anak Perbatasan, Satgas Yonif Raider 100/ PS Gelar Bimbel Di Pos | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS