Warga Sanggrahan Makamhaji Wujudkan Kepedulian Salurkan Wakaf Lewat Badan Wakaf Al Qur'an ( BWA)
GUGAT news.com SUKOHARJO
Meski hari Sabtu 3 Januari 2026 Pukul 20.00 WIB hujan gerimis namun para pengunjung pengajian Safari Dakwah BWA dengan mendatangkan KH. Muhammad Syauqi MZ di Masjid Al-Karomah Sanggrahan, Makamhaji, Kartasura, Sukoharjo tetap ramai.
Panitia kegiatan yang terdiri Pengurus Masjid Al-karomah dan BWA bersyukur karena semua bisa lancar dan sukses , termasuk puluhan jamaah Masjid Al-Karomah akhirnya mengajukan diri menjadi Pewakaf Al-Qur’an. Pewakaf terbanyak senilai 3 juta salah satu jamaah Al-Karomah mendapat serban yang telah dipakai KH.Muhammad Syauqi MZ dan dikalungkan langsung didepan pengunjung. Untuk Wakif lain juga mendapat serban tetapi dari BWA serta sertifikat penghargaan.
Nur Taufiq,Amd ketua Panitia sebenarnya sangat berharap pengunjung bisa datang lebih banyak karena puluhan pamflet dan undangan sudah tersebar namun karena hujan gerimis mungkin berpengaruh bagi jamaah yang datang dari jauh. Taufiq sangat terharu dan bangga karena para Wakif kebanyakan Bapak dan Ibu muda.
Melalui layar lebar para pengunjung diperlihatkan film bagaimana para relawan dari BWA menembus perjalanan ke pelosok-pelosok tanah air untuk menyalurkan wakaf dengan melakukan pembinaan, pengajaran Al-Qur’an serta memberikan bantuan kemanusiaan.
Usai ceramah dalam suasana penuh kekeluargaan para Panitia berkesempatan foto bersama dengan KH. Muhammad Syauqi putra Alm KH.Zainuddin MZ . Sebelum meninggalkan tempat team BWA dan penceramah Ustadz Muhammad Syauqi dipersilakan mampir salah satu jamaah Masjid Al-Karomah Rumah keluarga besar H. Harsoyo Diran sebagai Shohibul Sodaqoh yang telah banyak mensupport kegiatan safari dakwah di Masjid Al-karomah ini.#F1Q






