Masjid Al Hijrah yang ada di Kampung Karangasem, Laweyan, Solo, ini tidak pernah sepi jamaah yang datang dari berbagai daerah kampung Solo.
GUGAT news.com. SOLO.
Sepertinya, Jumat Berkah ini tidaklah seperti biasanya jamaah shalat Jum'at di Masjid Al Hijrah yang ada di Kampung Karangasem, Laweyan dan milik dari Owners Ayam Bakar Wongsolo Grup, founder Makanku serta pemilik destinasi wisata air Kali Pepe Land, Puspo Wardoyo, membludak hingga ribuan jamaah memenuhi masjid dan sepanjang jalan di depan Al Hijrah.
Padahal, untuk Jum'at berkah pada setiap shalat Jum'at, dikatakan Pri, selaku pengurus Masjid Al Hijrah, biasa disediakan makan dan minum tidak lebih dari 500, dan selalu pas. Kalau kurang juga sedikit demikian pula kalau sisa juga sedikit. Khusus untuk Jum'at berkah hari ini (29/11) Al Hijrah menyediakan makanan dan minuman sebanyak 700. Kalau yang datang seribuan, ya langsung dimintakan ke Outlet Wong Solo terdekat.
"Alhamdulillah... Jum'at Berkah kali ini, tidaklah seperti biasanya yang hanya ada 500 jamaah shalat Jum'at, Jumat ini kami sediakan makanan dan minuman Jum'at Berkah tidak kurang dari 700 ternyata habis ludes tak bersisa. Kalau sampai seribuan jamaah, saya ga tahu. Mungkin pas khutbah Jum'at atau berdirinya shalat, tambahan makanan dan minuman datang lagi," terang Pri.
Bisa jadi, masih menurut penuturan Pri, Jum'at hari ini mungkin saja mereka mengira kalau ada kedatangan untuk silaturahmi dari pemilik Masjid Al Hijrah yang juga pemilik Ayam Bakar Wongsolo Grup, Puspo Wardoyo yang sering dinantikan kedatangannya sehingga banyak yang berdatangan ke Al Hijrah. Hal itu bisa cukup dimaklumi, mereka para jama'ah Jum'at Berkah Al Hijrah, selain makanan dan minuman juga diberi uang saku.
"Mungkin saja, mereka para jamaah mengira bakalan hadir Pak Puspo sehingga yang berdatangan banyak sekali lebih dari 700 an jamaah. Memang, tak jarang Pak Puspo seting shalat Jum'at di Al Hijrah sekaligus bersedekah. Pastinya, banyak ditunggu jamaah yang datang dari berbagai daerah di Kota Solo. Kebetulan hari Jumat ini Pak Puspo tidak hadir, sepertinya Jumat Berkah di Kali Pepe Land," pungkas Prie. # Yani.
Thanks for reading Ribuan Jamaah Shalat Jumat Penuhi Masjid Al Hijrah | Tags: Kajian Islam
« Prev Post
Next Post »