Hobbi Bergaya Kinanti Berbuah Model Berprestasi

November 02, 2021
Selasa, 02 November 2021


 Kinanti saat memenangkan lomba modelling

GUGAT news.com. SUKOHARJO

 Bermula dari kebiasaan suka bergaya didepan kamera layaknya artis model terkenal. Diawali dari mulai berjalan melenggok lenggok bak artis kondang sebagai modelling, rupanya merupakan hobbi dari Kinanti Larasati sehingga pada akhirnya menjadikan Kinanti mempunyai prestasi tersendiri.


Kinanti saat berpose di depan puluhan pemirss lomba model

Yaitu sebagai modelling dengan puluhan piala yang diraihnya. Bahkan bukan hanya piawai pada bidang model saja,  ternyata putri tunggal dari Ibu Reni Fitriana dan Galih Yanu Semiawan
yang masih duduk di kelas 4 SDN Pajang 3 juga berbakat menggambar.


Kinanti dengan puluhan piala yang diraihnya dari lomba modelling dan mewarnai.

Sebagai buktinya ada beberapa 
pialapun bisa diraihnya untuk lomba Mewarnai. Termasuk prestasi di sekolah  juga cukup bisa diandalkan, setidaknya
bisa masuk 10 besar. Meskipun hobbinya Kinanti model, namun ketika ditanya cita – citanya Kinanti bercita cita ingin jadi Arsitektur,  maka sesuai nasehat ibunya kalau arsitek harus bisa menggambar. Kinanti pun menyambutnya dengan suka cita sekaligus  semangat belajar serta
menggambar. 


Suka bergaya adalah hobi Kinanti

Berbincang bincang dengan Reni Fitriana saat dirumahnya, Gentan Wiyakta Jl. BataraWisnu 
F.17 , Baki, Sukoharjo mengatakan, " Sebagai orangtua, kalau melihat hobi anak positif tinggal mengarahkan saja, jadi tidak ada memaksa anak . Karena suka modelling maka saya ikutkan 
les modelling sedang untuk hobi corat coretnya Kinanti ikut bergabung di les menggambar di Sanggarku bobbo." 

Dirambah Fitriana, Alhamdulillah Kinanti tergolong anak yang kritis,  karena ibunya tidak luput dari kritikannya bila apa yang dikatakan tidak sesuai yang dilakukan.


Makanku Makanan Sehat Siap Saji Masa Kini Solusi Di Saat Pandemi Covid-19


"Setiap keinginan anak selama itu baik dan berguna bagi anak, maka akan 
saya perjuangkan sesuai kemampuan saya Hobi Kinanti yang suka bergaya tidak hanya sampai membuat prestasi ternyata akhirnya juga membawa ibunya harus suka memfoto. Tentunya setiap gayanya selalu minta difoto
maka jadilah Reni menjadi fotogafer amatiran." 


"Belajar dari pengalaman keluarga, Reni Fitriana,  memiliki pemahaman tersendiri yang ternyata sekecil apapun peran ibu adalah bagian sangat penting dalam mendidik anak. Lantaran ibu lah orang yang terdekat yang bisa mengenal hobi dan minat anak melalui kegiatan sehari-harinya,"pungkasnya. #Naskah dan foto : Taufik.


                         °°°°°°°°°°°°°°°°°°









Thanks for reading Hobbi Bergaya Kinanti Berbuah Model Berprestasi | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

TERKAIT

Show comments

HOT NEWS